
Setelah berhasil melaju ke final tanpa kebobolan di fase penyisihan, SMPN 11 Depok berhasil mempertahankan gelar juara Liga Pendidikan Indonesia (LPI) tingkat SMP Kota Depok.
Pertandingan final yang diselenggarakan pada Rabu, 31 Agustus 2022 ini mempertemukan antara SMPN 9 Depok dengan SMPN 11 Depok. Pertandingan yang di gelar di Stadion Mahakam ini menghasilkan kemenangan 3-0 untuk SMPN 11 Depok dan juga membuat SMPN 11 Depok berhasil mempertahankan gelar juara LPI 3 kali berturut turut.